Tips Menggunakan Lem Epoxy – Berbicara mengenai lem atau perekat, tentunya tidak ada habisnya. Karena, banyak sekali jenis lem yang bisa digunakan, sesuai dengan fungsinya masing-masing. Lem, biasanya digunakan untuk merekatkan dua bagian, atau untuk mengisi suatu celah. Jadi, lem sendiri memiliki banyak jenis.
Sebelum Anda memulai untuk menggunakan lem, Anda harus mengetahui terlebih dahulu untuk apa lem tersebut digunakan. Karena jika Anda menggunakan lem yang sembarangan dan tidak sesuai dengan fungsinya, maka lem tersebut tidak akan bekerja dengan baik dan maksimal, bahkan bisa saja lem tersebut tidak berfungsi atau kurang menempel.
Dalam ulasan berikut ini kami akan membahas mengenai tips menggunakan lem epoxy yang baik dan benar. Jadi, untuk Anda yang baru pertama kali menggunakan lem jenis ini, Anda bisa membaca ulasan berikut ini sampai selesai. Mari kita langsung masuk ke pembahasannya.
Mengenal Lem Epoxy
Lem epoxy sendiri memiliki dua kandungan utama yaitu resin dan juga pengeras. Jadi lem epoxy ini dapat digunakan untuk merekatkan material apa saja, dapat dikatakan bahwa lem ini sangat serbaguna. Lem epoxy ini, akan memanas atau menghasilkan panas ketika bekerja, jadi memiliki peranan penting untuk merekatkan material dengan kuat. Jadi, semakin banyak lem epoxy yang digunakan maka semakin panas juga lem tersebut. Jadi, jika Anda menggunakan lem dalam jumlah sedikit maka lem tersebut akan cepat mengering, dan begitu juga sebaliknya kalau Anda menggunakan lem dalam jumlah yang lebih banyak, maka akan membutuhkan waktu lama untuk lem tersebut mengering.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah Pilih Yuk Kenali Jenis Lem Sealant dan Fungsinya!
Kegunaan Lem Epoxy
Walaupun lem epoxy merupakan lem serba guna yang bisa digunakan oleh material apa saja, namun berikut ini adalah kegunaan utama dari lem epoxy:
- Merekatkan besi, tembaga, baja, kayu, plastik, keramik, dan berbagai material yang lainnya
- Memperbaiki berbagai macam peralatan rumah tangga
- Sebagai sealer atau lapisan dasar untuk mengurangi konstraki dan ekspansi pada kayu
Tips Menggunakan Lem Epoxy Untuk Pemula
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa lem epoxy ini bisa digunakan untuk merekatkan material apa saja. Tapi, Anda harus mengetahui cara pemakaian lem epoxy ini dengan benar. Karena, pastinya Anda tidak mau lem ini tidak bekerja dengan maksimal, jadi nantinya akan sia-sia. Maka dari itu, Anda harus mengetahui bagaimana caranya menggunakan lem epoxy agar lem tersebut bisa bekerja dengan maksimal, sehingga bisa merekatkan material dengan kuat. Berikut ini adalah cara menggunakan lem epoxy, terutama untuk pemula:
- Pastikan material atau bahan yang akan digunakan untuk merekatkan dalam kondisi kering dan juga bersih. Karen ajika media atau material yang digunakan tidak bersih dan basah, tentunya akan menyulitkan proses perekatan lem epoxy, sehingga lem nantinya tidak akan bekerja dengan maksimal.
- Selanjutnya, Anda bisa mencampurkan resin dan juga hardener atau pengeras dengan perbandingan sebanyak 1:1, supaya nantinya lem tersebut bisa merekat dengan sempurna.
- Kemudian, aduk lem hingga merata dengan sempurna. Aduk hingga lem epoxy berwarna seperti abu-abu. Dan biasanya Anda mencampur dan mengaduknya selama kurang lebih tiga menit agar lem tersebut bisa menyatu dengan sempurna.
- Lalu, Anda bisa mendiamkan sebentar. Sambil mendiamkan lem sebentar, Anda bisa membersihkan media dari debu maupun kotoran lainnya. Bersihkan material tersebut hingga benar-benar bersih.
- Lalu berikan lem epoxy secara perlahan ke media yang ingin Anda rekatkan. Ketika proses perekatan, jangan lupa Anda rekatkan kedua media tersebut, agar lemnya semakin merekat dan lebih kuat. Jadi, tidak ada rongga diantara kedua media tersebut.
- Setelah itu, Anda bisa tunggu lem tersebut mengering di suhu ruangan. Janganlah terkena paparan sinar matahari secara langsung. Anda bisa mengeringkannya dengan suhu ruangan dan diamkan selama semalaman agar lem tersebut bisa merekat dengan sempurna. Anda juga sebaiknya langsung habiskan lem setelah digunakan, karena jika tidak langsung dihabiskan lem tersebut akan mengeras jika didiamkan terlalu lama, karena lem ini akan mongering dalam waktu 3 jam.
Itulah ulasan mengenai lem epoxy sampai dengan tips menggunakan lem epoxy. Semoga ulasan di atas bermanfaat untuk Anda yang masih pemula dalam dunia lem. Untuk rekomendasi lem epoxy yang bagus adalah Dextone, lem epoxy Dextone memililiki daya rekat yang sangat kuat, sehingga sangat cocok untuk digunakan oleh material apa saja.